Lintasfakta.info – AC Milan di kabarkan berencana untuk mendatangkan Joe Gomez dari Liverpool.
AC Milan sedang mencari bek baru untuk memperkuat pertahanan. Nama bek lapis kedua milik Liverpool,
Joe Gomez, mencuat sebagai kandidat bek tengah yang akan di datangkan Rossoneri di bursa transfer Januari.
Gomez telah membela Liverpool sejak 2015, setelah di datangkan dari Charlton Athletic
dengan biaya sebesar 4,9 juta euro (Rp 96 miliar).
Selama berseragam The Reds, pemain berusia 28 tahun itu telah bermain dalam 254 pertandingan
di semua kompetisi, dan telah menyumbangkan satu gol dan 12 assist.
Di Anfield, Gomez bukanlah seorang pilihan utama di posisi bek tengah. Selama bertahun-tahun, sang pemain selalu menjadi pilihan kedua di belakang Dejan Lovren, Joel Matip, Virgil van Dijk, hingga Ibrahima Konate.
Meski demikian, di pertahankannya Gomez selama lebih dari 10 musim oleh klub asal Merseyside,
membuktikan bahwa ia merupakan pemain yang cukup berharga bagi klub, terutama ketika Liverpool kehilangan pilar utama di lini belakang.
Baru-baru ini CalcioMercato menyebutkan bahwa direktur olahraga Milan, Igli Tare, telah menjalin kontak dengan Liverpool untuk membahas kepindahan Gomez. Milan mulai melirik bek Inggris tersebut setelah kesulitan untuk mendapatkan target lain,
yaitu Milan Skriniar milik Fenerbahce dan bek Juventus, Federico Gatti.
Alasan Milan Incar Gomez
Selain karena adanya faktor terkendala dalam merekrut Skriniar maupun Gatti,
kesesuaian atribut Gomez dengan kebutuhan taktikal Massimiliano Allegri menjadi alasan utama mengapa Milan ingin mendapatkannya.
Gomez di nilai sebagai pemain berpengalaman, serba guna, dan memiliki fisik yang tangguh,
sehingga di anggap cocok untuk mendukung rotasi pemain bertahan Rossoneri.
Saat ini Liverpool memang belum menyatakan secara terbuka bahwa mereka berniat menjual sang pemain,
namun Milan masih tetap memantau situasi terkini sang pemain. Rossoneri turut berharap dengan sang pemain agar dapat mendukung kepindahannya ke San Siro.
Pemain Tak Terpakai Chelsea Jadi Alternatif
Axel Di sasi milik Chelsea di yakini menjadi salah satu alternatif bek tengah baru yang juga di minati oleh Milan. Pemain asal Prancis itu saat ini sedang tersisihkan dari skuad utama The Blues sehingga,
berpotensi untuk di boyong sebagai pemain pinjaman pada bursa transfer Januari mendatang, di ansir dari Sky Sport Italia.